slider top

[5] [true] [slider-top-big] [Slider Top]
You are here: Home / Ratusan Anak TK Dan PAUD Rayakan Hari Kartini

Ratusan Anak TK Dan PAUD Rayakan Hari Kartini

| No comment
Surabaya (sindoonline) - Berbagai cara dilakukan untuk memperingati hari Kartini, Peringatan yang jatuh setiap tanggal 21 April, identik diperingati dengan mengenakan pakaian tradisional, khususnya batik dan kebaya. Mengingat Raden Ajeng (R.A) Kartini lahir dan dibesarkan di pulau Jawa, tepatnya di Jepara, Jawa Tengah (Jateng).
Seperti peringatan Hari Kartini yang diselenggarakan oleh Yayasan Pendidikan Muslimat NU (YPMNU) bertempat di salah satu mall di Surabaya ini. Ratusan murid dari Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan Taman Kanak-kanak (TK) se-Surabaya, mempertingati Hari Kartini dengan mengenakan baju adat dan melakukan Karnaval keliling mall, sebagai bentuk kampanye nilai-nilai yang diwariskan oleh R.A Kartini.
Selain melakukan karnaval dengan baju adat di sekitar dan area mall, ratusan murid PAUD dan TK se-Surabaya ini juga di ajak ke taman bacaan yang sudah disediakan oleh pihak panitia.
Salah satu koordinator acara peringatan Hari Kartini, Rina mengatakan, jika acara ini bertujuan untuk mewariskan semangat R.A Kartini kepada anak-anak. Karena selain karnaval acara ini juga di isi dengan membaca bersama di taman bacaan yang telah disediakan panitia.
“Kami ingin mengenalkan kebiasaan membaca sejak dini, Kartini itukan suka membaca,” kata dia. Minggu (21/4).
Dirinya mengharapkan, lewat acara ini nantinya anak-anak bisa mewarisi semangat dan nilai-nilai yang R.S Kartini. “Jadi kegemaran beliau bisa jadi contoh untuk ditiru anak-anak,” harap dia.
Hal senada juga dituturkan oleh Sukma, pemilik TK di kawasan Rungkut yang ikut serta dalam acara peringatan Hari Kartini tersebut. Dirinya mengatakan, jika anak-anak terlihat antusias mengikuti jalannnya acara. Karena selain diajak karnaval dan membaca, panitia juga menyediakan panggung hiburan dan ada juga penampilan sulap agar anak-anak tidak bosan.
“Mereka sangat antusias mengikuti rangkaian acara ini,” kata dia.
Peringatan Hari Kartini yang bertema ‘Habis Gelap Terbitlah terang’ ini, berkat kerjasama Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kota Surabaya dengan Yayasan Pendidikan Muslimat NU (YPMNU). Acara ini juga sebagai bentuk peringatan Hari Lahir (Harlah) Muslimat Nahdatul (NU). (pur)